28 Jul 2022

5 Langkah-Langkah Bill Gates Meraih Sukses di Hidupnya

Siapa yang tidak mengenal Bill Gates? Sebagai seorang tokoh bisnis dunia dengan penghasilan US$ 143,2 miliar, tentu sudah banyak pencapaian di dalam hidupnya yang sering menjadi acuan bagi para wirausaha baik di dunia maupun di Indonesia. Bukan hanya kerja keras yang menjadi kunci sukses bagi Bill Gates, namun ada langkah-langkah lainnya. 

Apa saja langkah-langkah dari seorang Bill Gates mencapai sukses di dalam hidupnya? Daripada semakin penasaran, langsung saja simak 5 langkah-langkah Bill Gates meraih sukses di bawah ini. 

Memiliki Pengaruh
Sebagai seorang wirausaha, bukan hanya sebatas untung atau rugi saja yang harus dipikirkan. Memiliki pengaruh terhadap sekitar merupakan langkah tepat agar bisa mencapai sukses di dalam bisnis maupun kehidupan. Oleh sebab itu, pandai dalam menjalin hubungan serta memberikan pengaruh dalam hidup mereka merupakan faktor penting yang harus dikuasai. 

Sama halnya dengan Bill Gates yang memberikan pengaruh kepada Steve Ballmer, seorang wirausaha yang akhirnya menggantikan posisi Bill Gates sebagai CEO di Microsoft pada tahun 2000. Bill Gates pun sangat bersyukur dan bisa menjalin kerjasama dengan Steve Ballmer. 

Tidak Pernah Menunda
Membiasakan diri untuk tidak pernah menunda bisa menjadi bekal agar bisa mengerjakan tanggung jawab yang lebih besar ke depannya. Kebiasaan ini juga bisa menjadi pondasi kesuksesan di dalam hidup. Karena menurut Bill Gates, menunda-nunda pekerjaan bukan merupakan hal yang kecil, karena bisa berakibat fatal.

Bangun Masa Depan
Bill Gates melalui visinya yang menginginkan adanya satu komputer di setiap rumah berhasil menjadi kenyataan. Melalui visinya Bill Gates juga mampu menjawab kebutuhan banyak orang di dunia dan memenuhi kebutuhan tersebut. Semakin hari perubahan semakin cepat, semua akan terus bergerak ke depan. Karena kita hidup tidak hanya untuk hari ini, namun masih ada masa depan. Cerah atau tidaknya masa depan ada di tangan kita masing-masing. 

Menikmati Proses
Sebagai pendiri Microsoft, tentu Bill Gates tidak memulai karirnya dari atas. Ia benar-benar melalui proses membangun perusahaan raksasa tersebut dari sebuah garasi kecil di Alburquerque, New Mexico, Amerika Serikat. Tidak ada yang instan di dalam dunia ini, semua harus melalui sebuah proses. Karena proses mampu mengantarkanmu kepada kesuksesan. Nikmatilah proses tersebut dan pastikan apa yang kamu lakukan itu benar-benar kamu cintai. 

Meminta Masukan
Walaupun Bill Gates termasuk salah satu orang terkaya di dunia, namun ia tak ragu untuk meminta pendapat dari orang-orang di sekitarnya. Bukan hanya orang terdekat saja, namun mempelajari gerak gerik dari wirausahawan lain menjadi langkah yang ia pilih. Dengan bantuan kerja keras, langkah-langkah yang dilakukan oleh Bill Gates di atas semoga bisa membantu kamu juga dalam meraih sukses baik di bisnis maupun kehidupan. Bagaimana pendapat kamu? Apakah sudah sudah siap untuk melakukan langkah-langkah yang sama dilakukan oleh Bill Gates? 


Source: 

https://www.wartaekonomi.co.id/read160500/10-langkah-bill-gates-mencapai-puncak-kesuksesan
 

Ada pertanyaan? Chat di sini!